Meski saat ini semakin banyak orang yang jrang ingin berkegiatan di luar rumah, itu karena biasanya mereka lebih suka berdiam diri di rumah dan menghabiskan waktu akhir pekan mereka dengan beristirahat sambil bermain ponsel mereka. Namun, ada juga beberapa orang yang memilih untuk melakukan kegiatan Outdoor sepeetri misalnya berolah raga, melakukan aktivitas yang menggerakkan tubuh, dan masih banyak lainnya.
Berikut ini adalah beberapa aktivitas Outdoor yang paling sering dilakukan oleh kebanyakan orang ketika sedang menikmati akhir pekan mereka.
Kegiatan Outdoor Asyik saat Akhir Pekan
1.Jogging
Pertama ada Jogging, kegiatang yang mudah sekali untuk dilakukan. Anda hanya perlu untuk menggunakan pakaian yang mendukung aktivitas lari Anda, membawa botol minum, dan Anda siap untuk berlari demi menyehatkan tubuh Anda.
Banyak manfaat yang bisa didapatkan dari Jogging, seperti menurunkan berat badan, mencegah obesitas, meningkatkan stamina, mencegah diabetes, dan masih banyak lainnya manfaat yang bisa didapatkan dari Jogging.
Oh ya, sebelum mulai jogging pastikan Anda sudah melakukan pemanasan ya!
2.Bermain Badminton
Badminton merupakan salah satu jenis olah raga yang paling digemari oleh berbagai lapisan masyarakat. Selain raket yang mudah untuk ditemukan dan juga harganya yang tergolong murah, banyak juga tempat yang bisa dengan mudah dijadikan tempat bermain badminton.
Bermain badminton juga bisa menjadi ajang untuk bergerak lebih aktif, seperti saat mengejar kok agar tidak terjatuh, melompat, berlari, dan masih banyak tuntutan lainnya yang harus dilakukan ketika bermain badminton.
Pastikan baju yang kamu kenakan ketika bermain badminton tetap bisa membuat Anda bergerak aktif, sehingga tidak mengganggu jalannya permainan Anda.
3.Bermain Bola
Bukan bermain bola dengan membentuk tim, melainkan bermain bola lepas bersama dengan teman atau keluarga. Cara ini cocok untuk melatih otot kaki agar semakin kuat. Cobalah bermain dengan saudara atau temanmu dengan secara bergantian menggiring bola sambil berjalan.
C ara ini cukup asik untuk Anda yang ingin bermain bola, namun tidak terlalu ingin kelelahan. Selain itu ini bisa dilakukan di mana saja dan mudah untuk dilakukan.
4.Bermain Sepeda
Akhir-akhir ini bermain sepeda kembali menjadi sebuah tren tersendiri, bahkan semakin banyak bermunculan komunitas-komunitas sepeda yang aktif melakukan kegiatan bersepeda. Selain itu saat ini sudah terdapat beberapa titik di Jakarta yang memiliki jalur sepeda, sehingga kegiatan ini akan semakin terasa aman dilakukan di tengah hiruk pikuk ramainya Jakarta.
Tentunya jika ingin melakukan Kegiatan satu ini, Anda harus memiliki sepeda. Gunakanlah peralatan kesehatan lengkap agar tidak terjadi hal yang diinginkan ketika tengah bersepeda di jalan yang ramai. Bawa juga air minum agar tidak kehausan saat sedang menggoes sepeda.
5.Membawa Peliharaan Jalan-Jalan
Pada kegiatan ini, bukan hanya hewan peliharaan kita saja yang berolah raga, karena kita juga akan ikut untuk berolah raga. Pastikan tali yang diikatkan pada hewan Anda bisa membuat Hewan merasa nyaman dan tidak terganggu ketika tengah berlari.
Bawalah air minum baik untuk hewan peliharaan Anda atau pun untuk Anda sendiri. Pastikan juga ya, hewan peliharaan Anda tidak membuang kotoran sembarangan.
Nah, itulah beberapa kegiatan outdoor populer yang sering kali dilakukan oleh orang-orang. Dari 5 kegiatan di atas, adakah kegiatan outdoor yang menarik perhatianmu?
Demikianlah artikel yang kami sampaikan, maaf jika ada yang kurang berkenan dan semoga bisa bermanfaat untuk Anda. N