Jogging adalah aktivitas yang paling mudah dilakukan untuk membantu tubuh menjadi lebih sehat. Tetapi sayangnya, cukup sulit untuk bisa menemukan lokasi yang cocok untuk melakukan Jogging di tengah hiruk pikuk Jakarta.
Meski demikian, masih ada loh beberapa tempat Jogging yang bisa kita temukan di Jakarta. Ada di mana saja, ya rekomendasi tempat Jogging di Jakarta?
Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tempat Jogging terbaik di Jakarta.
Rekomendasi Tempat Jogging Jakarta
1.Kebun Binatang Ragunan
Melakukan Jogging tidak selalu hanya berjalan jauh sambil mendengarkan musik, kegiatan ini ternyata bisa juga loh kamu lakukan sambil mempelajari flora dan fauna yang ada di Kebun Binatang Ragunan. Selain itu, di tempat ini juga memiliki area yang luas serta sejuk.
Hanya dengan harga tiket masuk yang murah, kamu bisa ke sini sambil jogging bersama dengan keluarga atau teman.
2. Monumen Nasional ( Monas )
Monas adalah tempat untuk Jogging yang sudah umum orang-orang kunjungi. Banyak tempat di Monas yang cocok untuk para pejogging melakukan aktivitasnya. Banyak pengunjung yang datang ke Monas untuk sekedar bersantai atau mungkin juga seperti Anda yang ingin melakukan Jogging.
3. GBK Senayan
Gelora Bung Karno atau akrab dikenal sebagai GBK adalah sebuah gelora yang berada di Senayan ini sudah menjadi tempat yang umum digunakan oleh masyarakat untuk berolah raga. Selain itu pihak GBK juga menyediakan beragam fasilitas penunjang, seperti senam bersama, trek lari, sampai ke tempat GYM sederhana.
4. Taman Suropati – Menteng
Memiliki taman yang rindang dan sejuk, di tempat ini cocok untuk menjadi tempat Jogging atau sekedar jalan-jalan ringan. Di sini juga banyak orang yang membawa peliharaan mereka untuk berjalan-jalan santai.
5. Taman Menteng
Di Menteng juga terdapat Taman Menteng yang juga patut untuk dikunjungi. Di taman ini sudah sering dijadikan tempat nongkrong anak muda kisaran tempat ini. Jika ingin mendapatkan suasana yang sejuk, datanglah di pagi atau sore hari. Selain berolah raga, kamu bisa juga melihat beberapa komunitas yang sedang berkumpul di sini.
6. Taman Ayodya
Jika kamu berada tidak jauh dari BlokM, bisa kunjungi Taman Ayodya yang letaknya tidak jauh dari pusat perbelanjaan terkenal itu. Di sini ada berbagai hal yang bisa ditemukan, seperti air mancur dan juga panggung teater terbuka. Di sini kamu bisa berlari-lari kecil atau mungkin menjernihkan pikiran sambil beristirahat dengan nyaman.
7. Taman Cattleya – Tomang
Siapa yang tinggal di daerah Tomang? Mungkin tidak banyak yang mengetahui tentang keberadaan Taman satu ini. Padahal Taman Cattleya memiliki suasana yang sangat cocok untuk menjadi tempat Jogging. Selain itu terdapat jalur pejalan kaki dan suasananya tidak seramai tempat lain.
8. Kota Tua
Jika kamu ingin melakukan Jogging sambil berwisata, tidak ada salahnya untuk kunjungi kota tua. Di sini bisa menjadi lokasi yang seru untuk menjadi tempat Jogging, apalagi ketika sebelum jam 6 di mana belum banyak orang yang berkunjung.
9. Ancol Loop
Siapa yang tidak tahu jembatan legendaris di Ancol satu ini? Nah, dari jembatan ini kamu bisa melakukan Jogging sambil melihat pemandangan laut yang menakjubkan. Bisa juga mendengar suara-suara perahu atau ombak yang bisa membuat kita menjadi lebih rileks ketika sedang melakukan Jogging.
Nah, itulah beberapa lokasi yang bisa menjadi tempat Jogging kamu. Dari 9 tempat yang kami rekomendasikan, adakah yang kamu tertarik untuk kunjungi?